Cara Mengosongkan Recycle Bin Secara Otomatis di Windows 11 - Teknomedia

21 Oktober 2021

Cara Mengosongkan Recycle Bin Secara Otomatis di Windows 11


File, folder, atau data apapun yang kamu hapus akan masuk ke recycle bin yang terletak di drive C. Ketika drive C komputer kamu semakin kehabisan ruang, pastinya itu akan mempengaruhi kinerja sistem. Oleh karena itu, lebih baik untuk menghapus file yang tersimpan di recycle bin secara berkala. 

Tetapi kebanyakan lupa untuk membersihkan atau mengosongkan recycle bin di sistem karena kesibukan pekerjaaan yang begitu padat. Jadi pilihan terbaik ketika menggunakan sistem operasi windows yaitu mengosongkan folder recycle bin secara otomatis dalam beberapa hari yang ditentukan.

So, pada artikel ini, saya akan menunjukkan kepada kalian cara mengosongkan recycle bin secara otomatis di sistem windows 11.
 

Langkah-langkah untuk Mengosongkan Recycle Bin Secara Otomatis di Windows 11

Langkah 1 : Buka aplikasi Pengaturan

Tekan tombol Win + I secara bersamaan di keyboard kamu.
 

Langkah 2: Di Jendela Pengaturan

Buka Sistem > Storage seperti yang ditunjukkan di bawah ini.

 



Langkah 3 : Di Penyimpanan /Storage

Di bawah Stirage Management, Klik tombol di Storage Sense untuk menggunakannya.

Kemudian, Klik Storage Sense untuk masuk ke dalam.





Langkah 4 : Di halaman Storage Sense

klik saklar automatic user content cleanup

Kemudian, Pilih 14 hari dari daftar 




Kemudian, Tutup jendela aplikasi pengaturan.


Perubahan yang telah dilakukan pada setting storage sense akan mengosongkan recycle bin secara otomatis sekali dalam 14 hari dan kalian tidak perlu khawatir kehabisan ruang pada drive C karena recycle bin.

Comments